arrisalah13.blogspot.com - DAMASKUS  – Pertempuran sengit meletus di beberapa tempat dalam ibukota Damaskus pada Jum’at (30/8/2013) malam. Mujahidin Islam dan mujahidin FSA menyerang beberapa markas pasukan Nushairiyah Suriah. Artileri berat rezim Nushairiyah membombardir kota-kota pendukung revolusi, laporan situs Koordinator Ghautah Timur.

Pertempuran sengit meletus di wilayah Mutahalliq Janubi, Damaskus pada Jum’at malam. Mujahidin Batalion Abu Musa al-Asy’ari berhasil menghancurkan dua buah tank dan menewaskan seluruh tentara Nushairiyah dalam tank tersebut. Kemudian mujahidin menyisir bangunan-bangunan pertahanan pasukan Nushairiyah di wilayah tersebut dengan senapan mesin DShK.
Sementara itu mujahidin Batalion Dimasyqa Ashimat al-Umawiyyin menyerang kantor pelayanan yang menjadi markas pasukan Nushairiyah dan milisi Syiah di desa Barzah, Damaskus. Dalam baku tembak sengit tersebut mujahidin menewaskan sejumlah tentara dan milisi.
Pesawat tempur, rudal, tank dan artileri berat rezim Nushairiyah menghujani kota-kota dalam distrik Ghautah Timur secara massif. Serangan serupa dilancarkan oleh pesawat tempur, rudal, tank dan artileri berat Divisi IV Nushairiyah juga menghujani desa-desa padat penduduk di kota Moadamiyah asy-Syam dengan tembakan massif. Kehancuran dan asap tebal membumbung tinggi akibat serangan gencar rezim Nushairiyah Suriah.
sumber : arrahmah