Jumat, 18 April 2014

Juru Runding Taliban Ditahan di UEA


By on 20.50


TalibanTaliban di kantor Biro Politik di Qatar

arrisalah13.blogspot.com - Kabul – Juru runding perdamaian Taliban terkemuka telah ditahan dalam tahanan rumah di Uni Emirat Arab, kata para pejabat pada hari Kamis (17/4), hal ini menjadi pukulan terhadap upaya Presiden Hamid Karzai untuk memulai proses perdamaian baru di Afghanistan baru sebelum ia meletakkan jabatan.

Menteri keuangan pemerintahan Taliban dari tahun 1996 sampai tahun 2001, Agha Jan Mutassim telah hilang selama lebih dari seminggu, menurut pemerintah Afghanistan, ia menghilang setelah mengatur pertemuan antara pejabat Afghanistan dan Taliban di Dubai pada bulan Februari.
“Mutassim salah satu pemimpin kunci Taliban dan yang mendukung inisiatif perdamaian Afghanistan, diletakkan di bawah tahanan rumah di tempat ia tinggal di UEA,” demikian Dewan Tinggi Perdamaian Afghanistan,yang dibentuk oleh Karzai untuk terlibat dalam pembicaraan damai dengan Taliban, mengatakan pada hari Kamis (17/4) seperti dilansir worldbulletin.
“Pemerintah Afghanistan telah meminta kepada otoritas UEA untuk menghapus semua pembatasan,” katanya dalam sebuah pernyataan.
Sumber keamanan Barat di Kabul mengkonfirmasi bahwa Mutassim telah ditahan sebagai tahanan rumah. Selain itu, UEA juga sedang mempertimbangkan untuk mendeportasi Mutassim ke Afghanistan.
Belum jelas alasan Mutassim dijadikan tahanan rumah, atau siapa yang berada di balik penangkapannya.
Pihak berwenang UEA menolak memberikan komentar.
Pemerintahan Karzai dalam beberapa bulan akhir kekuasaan, telah berusaha untuk menghidupkan kembali dialog dengan anggota penting Taliban Afghanistan yang telah berlangsung selama lebih dari 12 tahun.
Kesediaan para pemimpin Taliban untuk mengadakan pembicaraan hanya dengan para pejabat Barat atau Arab telah membuat marah Karzai.
sumber : kiblat.net

0 komentar:

Posting Komentar